SELAMAT DATANG DI RUMAH ONLINE SYAHID MUJIBUR ROHMAN EL FURQONI

Senin, 13 November 2017

Semagat Hari Pahlawan dan Ujian KMI, Keluarga Besar Al Furqon Adakan Jalan Santai

Semagat Hari Pahlawan dan Ujian KMI, Keluarga Besar Al Furqon Adakan Jalan Santai

oleh : Syahid M.Rc




Panaragan (13/11) Santri Pondok Modern Al Furqon   akan menghadapi ujian Lisan yang aka di mulai tanggal 20-25 Novenmer 2017 dan di lanjutkan dengan ujian tulis pondok dan dinas pada tanggal 27 November – 9 Desember 2017, persiapan santripun mulai terlihat dengan intensitas belajar yang signifikan, kegiatan ekstrakulerpun sudah di tutup pada sabtu malam sekaligus peringatan Hari Pahlawan dengan perlonbaan Drama perjuangan dan menyanyi lagu wajib Nasional dengan iringan puisi yang menggugah semangat perjuangan, selaras dengan perjuangan santri yang meninggalkan ibu dan ayahnya untuk mencari ilmu di Pondok Modern Al Furqon.
Ujian di Pondok Modern Al Furqon merupakan Hari Raya bagi santri yang di sambut dengan penuh kegembiraan, semangat, dan optimisme untuk mendapatkan hasil yang memuaskan, ada istilah dalma ujian yaitu “HARAP SENANG ADA UJIAN” itulah selogan yang selalu tertanam pada jiwa santri menjelang ujian tiba.
Hal berbeda pun tercatat dalam agenda menyambut ujian dan memperingati hari pahlawan, yang di rayakan oleh keluarga besar Pondok Modern Al Furqon, mungkin ini kali pertamanya dan akan menjadi agenda rutin untuk kedepanya. Pada minggu pagi (12/11) mulai dari Pimpinan, Ketua Yayasan, Dewan Pimpinan Sub Lembaga mulai dari TK sampai dengan KMI, beserta guru dan keluarga bersama-sama melakukan jalan santai yang di mulai dari depan kediaman rumah Pimpinan ondok Modern Al Furqon sampai halaman Islamik Center Tulang Bawang Barat, dilanjutkan Senam bersama seluruh santri dan melaksanakan bakti masyarakan untuk operasi sampah setelah senam usai, selain itu juga di agendakan untuk sarapan bersama dengan sgenap keluarga besar pondok dan santri.
Suasana yang damai dan cairpun tercermin dari canda gurau anak-anak para guru yang berlarian dan di tambah dengan sesi foto oleh beberapa santri dan dewan guru dengan begron icon kebanggaan Tulang Bawang Barat. Kebahagianpun semakin hangat dengan sesi pemotretan Pimpinan Pondok modern Al Furqon dengan, Drs. K.H. Muhyiddin Pardi bersama Istri, Ustazah Sundari, hal tersebut bermula ketika sang anak Muhaamd Fadil Husein yang meminta kiriman foto kedua orang tuanya dengan begron Islamic Center TuBaBa. Yang sekarang sedang menempuh pendidikan di Pulau jawa.

Pondok Modern Al Furqon merupakan salah satu Lembaga Pendidikan Islam yang berada di tengah-tengah ibukota Kabupaten Tulang Bawang Barat, dengan unit pendidikan mulai dari TK Al Furqon, SDS Islam Al Furqon, MTs dan MA. PSA. Istiqomah Islamiya terus bergerak mengembangkan pendidika untuk membina kader-kader umat yang siap pakai di tengah Masyarakat kelak. Pondok ini dengan corak Pondok Modern dengan Slogan “BERDIRI DI ATAS DAN UNTUK SEMUA GOLOGAN” sebagaimana kiblat Pondok Modern Pendahulunya, Pondok Modern Darusalam Gontor.

Dokumentasi Pribadi





















Tidak ada komentar:

Posting Komentar